Cara Membuat Drive Bersama di Akun Belajar.id
Pengertian Drive Drive Bersama
Drive bersama adalah ruang bersama bagi tim/kelompok untuk menyimpan, menelusuri, mengakses, dan mengedit file dengan mudah dari perangkat apapun. Semua file dalam drive bersama menjadi milik semua anggota yang telah ditambahkan menjadi tim ke drive bersama.
Cara Aktivasi Akun Belajar.id
Fitur Drive Bersama dapat kita akses melalui akun belajar.id yang telah diberikan gratis oleh pemerintah kepada semua guru dan tenaga kependidikan Indonesia. Jadi sahabat yang belum aktivasi akun, wajib aktivasi ya!
Untuk cara aktivasi akun belajar dapat menonton video berikut!
Cara membuat Drive Bersama di Akun Belajar.id
Setelah mengaktifkan akun belajar.id, kita dapat memanfaatkan fitur Drive bersama agar lebih mudah untuk bekerja secara kolaborasi dengan tim.
Misalnya, KKG Kelas 5 Mau berkolaborasi dapat menyusun RPP. Maka pengurus KKG dapat membuat Drive bersama pada akun pembelajarannya, sehingga semua anggota KKG dapat mengunggah dan mengakses RPP dengan mudah.
Adapun langkah-langkah untuk membuat drive bersama, yaitu:
1. Masuk ke akun belajar.id-nya, kemudian pilih titik 9, kemudian klik Drive.
2. Kemudian Klik Drive Bersama
3. Klik kanan pada bagian yang kosong di drive bersama, maka akan muncul tulisan "Drive Bersama Baru"4. Klik Drive Bersama Baru, kemudian tuliskan nama drive bersamanya.6. Klik Kelola anggota untuk menambahkan anggota. Admin/pengelola dapat memilih peran dari setiap anggota yang ditambahkan.
Posting Komentar untuk "Cara Membuat Drive Bersama di Akun Belajar.id"
Mohon berkomentar dengan menggunakan akun google. Komentar yang Anonim akan kami hapus, karena kami anggap Spam. Terima kasih telah berkunjung, jangan lupa ikuti Info Dunia Edukasi untuk mendapat update terbaru.