Cara Membuat Formulir Online dengan Google Drive
Kali ini kami akan berbagi cara untuk membuat formulir online dengan menggunakan google drive. Bagaimana caranya? Baca artikel ini sampai habis ya!
Adapun langkah-langkah membuat formulir online dengan google drive sebagai berikut!
- Pertama tentu harus mempunyai akun gmail. Pasti sudah semua punya bukan? Kalau belum harus buat dulu ya!
- Login ke google drive dengan akun gmail masing-masing.
Tampilan Awal Google Drive |
- Kemudian pilih baru (tanda +), lalu klik lainnya dan klik google formulir
- Maka akan muncul formulir tanpa judul.
- edit judul sesuai judul formulir yang mau dibuat.
- Tuliskan pertanyaan dan pilih jawaban yang sesuai (terdapat 11 jawaban yang dapat diminta), misalnya kita meminta nama, maka jawabannya dapat berupa jawaban singkat.
- Kita juga dapat mengaktifkan tombol wajib dijawab agar jawaban baru dapat dikirim ketika sudah dijawab, sehingga tidak ada data yang terlewat.
- Untuk membuat pertanyaan baru, kita dapat mengklik tombol duplikat atau tanda + disebelah kanan atas
- Jika sudah dapat melihat hasilnya dengan mengklik tombol pratinjau.
- Untuk melihat tanggapan atau hasil jawaban resonden dapat membuatkan spreadsheet di menu tanggapan.
- Jika sudah pas, klik kirim dan kita dapat membagikan linknya untuk diisi secara online oleh responden.
Untuk lebih jelas dapat menonton video tutorial berikut.
Demikian yang dapat kami bagikan, terkait cara membuat formulir online dengan google drive (google formulir). Bila bermanfaat mari bagikan ke semua sahabat kita.
Salam edukasi.
Posting Komentar untuk "Cara Membuat Formulir Online dengan Google Drive"
Mohon berkomentar dengan menggunakan akun google. Komentar yang Anonim akan kami hapus, karena kami anggap Spam. Terima kasih telah berkunjung, jangan lupa ikuti Info Dunia Edukasi untuk mendapat update terbaru.